Pati,suakaindonesia.com - Adanya Pandemi Covid 19 tidak menghalangi Berlangsungnya Sertijab (Serah Terima Jabatan) Kepala Desa Sukoharjo Kecamatan Wedarijaksa , Penyerahan Jabatan Kepala Desa Sukoharjo dari Kades Lama Sunarno Di serahkan kepada Kepala Desa Terpilih Periode tahun 2020 - 2026 Suparjo pada hari Sabtu pagi (25/4/2020) sekitar pukul 10.00 wib.
Dalam Acara Sertijab tersebut di hadiri Muspika Kecamatan Wedarijaksa Camat Wedarijaksa Suharyanto , Kapolsek Wedarijaksa Beserta anggota, Koramil Wedarijaksa Beserta anggota, Kepala Desa yang baru, Satpol PP Kecamatan Wedarijaksa, Tenaga kesehatan Kecamatan Wedarijaksa sebagai protokol kesehatan, BPD Desa Sukoharjo dan beberapa tokoh masyarakat .
Menurut Suparjo Kepala Desa Sukoharjo Periode 2020 - 2026 Adanya pelaksanaan Sertijab yang tertunda bukan karena adanya permasalahan di Desa Sukoharjo melainkan karena padatnya jadwal kegiatan yang berbenturan dengan jadwal rencana Sertijab Kades Sukoharjo itu sendiri.
"Sebenarnya ,Masa Bhakti Kades Lama itu sudah habis sejak 22 Januari 2020 , Dan Sebelumnya saya sudah menjadwalkan untuk kegiatan Sertijab namun terbentur dengan kegiatan kegiatan dari kecamatan maupun kabupaten,dan Alhamdulillah akhirnya terlaksanakan pada hari ini Sabtu tanggal 25 April 2020" ungkap Parjo Kades Sukoharjo pada Suaka Indonesia di Gedung Olahraga Desa Sukoharjo pada 25 April 2020.
Reporter : Bam'S