Notification

×

Iklan

Iklan

Desa Cidahu Mempunyai Potensi Wisata Yang Harus Dikembangkan

Sabtu, 10 Februari 2018 | Februari 10, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:57:13Z


Sukabumi,suakaindonesia.com - Berawal dari info sebuah group WhatsApp adanya penolakan pembuatan wisata ke kawah ratu, desa Cidahu, kecamatan, Cidahu, kabupaten Sukabumi - Jawa Barat, itu hanyalah hoak.


Setelah ditelusuri oleh para awak Media serta di dampingi kepala desa Cidahu, Asep Rustam dengan warganya ikut meninjau kelokasi tersebut. Sekitar pukul 10.00 WIB (10/02)


Asep pun menyangkal adanya penolakan yang beredar di media, pasalnya warga Cidahu sudah menyetujui adanya jalur wisata ke kawah ratu, mungkin ada juga segelintir orang yang tidak setuju adanya pembuatan wisata Kawah Ratu.


"Saya selaku kepala Desa Cidahu harus pandai dalam mencari penghasilan di desa kami, guna mensejahterakan masyarakat dan pembangunan insfratuktur, soalnya desa Cidahu, desa paling luas di kecamatah Cidahu, kalau bukan dari wisata dari mana lagi, nanti juga kedepannya untuk kesejahteraan masyarakat juga," pungkas Asep kepada awak media saat dilokasi


Lanjut dia, dan jalur ke Kawah Ratu ini juga sudah ada jalan sejak dulu, dan kami pun tidak akan mengganggu pepohonan yang sudah tumbuh apalagi sampai menebang,"


"Saya selaku kepala Desa akan selalu menjaga lingkungan kita demi keselamatan warga Cidahu," tambahnya.


Reporter : Herwanto
×
Berita Terbaru Update